B. Arab

Pertanyaan

apa tugas nabi luth?

2 Jawaban

  • Tugas Luth:

    Luth mengajak kaum nya untuk beriman kepada Allah dan mengancam perbuatan mereka dengan siksa-Nya, dan mendesak mereka untuk meninggalkan perbuatan-perbuatan maksiat dan munkar.
    Luth berkata kepada mereka : "Sesungguhnya aku adalah utusan Allah, maka takutlah kamu atas perintah dan ajakan kepadamu. Aku tidak meminta upah darimu atas petunjuk dan kebenaran yang ku serukan kepadamu. Akan tetapi Allah sendiri yang akan memberi balasan kepadaku. Tidaklah pantas kalian berbuat kemungkaran seperti mengadakan hubungan seksual antara lelaki, sesungguhnya kamu telah melampaui batas dengan melakukan perbuatan itu." namun demikian, kaum Luth bukannya mentaati seruan nabi mereka, melainkan mereka justru mengancam nya seraya berkata : "Jika engkau tidak berhenti menjelek-jelekan kami, maka kami akan mengusir mu dari negri ini." Luth menjawab : "Sungguh aku tidak menyetujui dan aku membenci perbuatan mu itu."
    Disamping kejahatan homoseks, mereka juga melakukan kejahatan lain, yaitu melakukan perbuatan-perbuatan keji secara terang-terangan dirumah-rumah mereka dan melakukan perampokan terhadap para musafir, kemudian memperkosa mereka, perbuatan-perbuatan keji ini dikecam oleh Luth dan ia memperingatkan kaum nya akan siksa Allah, akan tetapi mereka juga tetap membangkang dan sombong dan berkata kepada Luth : "Jika engkau benar dalam ancaman mu itu, maka segerakanlah dan datanglah siksaan itu." (Q.S.Al.Ankabut:28-29).
  • Tugas nabi luth adalah menyeru kaumnya yang berbuat kemangkatan dan kemaksiatan di saat itu. Dengan menyukai sesama jenis seperti homoseksual dan lesbian. Padahal jelas hal itu mengundang murka dan azab allah.
    Tetapi kaumnya tidak mau mendengar dan semakin membangkang. Hingga mereka ditimpakan azab Allah berupa gempa yang menjungkir balik kan kota sodom.

    Smoga bermanfaat.

Pertanyaan Lainnya