membaca al quran dengan cara perlahan perlahan,dengan bacaan yang fasih,dan memperhatikan maknanya adalah
B. Arab
EFRA7
Pertanyaan
membaca al quran dengan cara perlahan perlahan,dengan bacaan yang fasih,dan memperhatikan maknanya adalah
2 Jawaban
-
1. Jawaban aissya1
dengan Cara qiroah atau tartil -
2. Jawaban bima604
Pengenalan huruf hijaiyah
Huruf hijiyah adalah huruf arab yang di pakai di dalam Al-Quran dengan jumlah 29 huruf. Semua huruf ini harus bisa di hafal di luar kepala, apabila ingin bisa membaca Al-Quran. Ada pengucapannya seperti huruf latin dan ada juga yang berbeda, seperti tsa, kha, dzal dan sebagainya. Selain mengenal dengan huruf hijaiyah secara satu persatu, kita harus juga tahu, bagaimana huruf tersebut jika di sambung dengan huruf hijaiyah lainnya, apakah dapat di sambung atau sebaliknya. Dalam belajar pengucapan huruf hijaiyah, kita wajib tahu makhrajnya. Makhraj adalah tempat keluarnya huruf.
Pengenalan tanda baca
Tanda baca huruf hijaiya di katakan sebagai harakat. Dahulu tidak ada yang namanya tanda baca dan tanda titik dalam huruf hijaiyah, karena Al-Quran dulunya di tulis tanpa tanda baca, atau di sebut juga dengan huruf gundul. Jika tanpa tanda baca, apakah tidak bingung? Bagi yang fasih dalam bahasa arab, hal tersebut tidak jadi masalah.
Analoginya begini, orang indonesia biasa membaca SMS tanpa huruf vokal, namun paham apa maksudnya. Contohnya seperti berikut.
(“q gk tw km lg dmn”)
Anda pasti tahu artinya apa, namun bagi orang luar yang baru belajar Indonesia pasti belum tahu bagaimana cara membacanya.
Berhubungan dengan banyaknya pemeluk islam yang bukan dari bangsa Arab dan di cemaskan terjadi kesalahan dalam memahami isi Al-Quran, akhirnya di buatlah tanda-tanda baca yang sampai sekarang masih berlaku.
Tajwid
Selain tanda baca, tajwid pun juga harus tahu dan di pahami dalam cara membaca Al-Quran. Tajwid adalah ilmu membaca Al-Quran dengan benar dan baik. Jika dalam bahasa inggris, ibaratnya ini grammar. Nah, grammar dalam bahasa Arab ada jenisnya. Ada yang namanya idzhar, ikhfa, idgham, iqlab, qalqalah dan lain-lain.
Latihan
Supaya membaca Al-Quran itu lancar, tentu saja harus di latih dan jangan lupa tajwidnya harus benar. Apabila sudah dapat membaca Al-Quran, tentu saja lebih gampang dalam menghafalkannya. Akan bagus lagi jika terjemahannya di pelajari. Untuk siapa pun itu, yang ingin benar-benar belajar membaca Al-Quran, kalian dapat mencoba beberapa cara seperti yang di jelaskan.