Jabarkan awalan sejarah indonesia pada masa hindu buddha
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban claramatika
Mata pelajaran: IPS Sejarah
Kelas: XI SMA
Kategori: proses masuk dan berkembangnya pengaruh hindu budha di Indonesia
Kata kunci: awalan, sejarah Indonesia, masa hindu buddhaKode kategori berdasarkan kurikulum KTSP: 11.3.1
=========================================
JAWABAN:
awalan sejarah indonesia pada masa hindu Buddha:
proses masuknya pengaruh agama Hindu dan agama Budha ke Indonesia yaitu dengan cara melalui hubungan perdagangan antara india dan Indonesia.
PEMBAHASAN LEBIH LANJUT:
Dalam hubungan dagang antara India dan Indonesia terjadi pergaulan diantara para pedagang.
Pergaulan tersebut berlangsung cukup lama. Dalam pergaulan tersebut terjadi tukar pikiran diantara mereka.
Kepada bangsa Indonesia, orang-orang India bercerita tentang agamanya yaitu agama Hindu dan agama Budha sehingga agama Hindu dan agama Budha dikenal di Indonesia.
Akibat hubungan perdagangan tersebut maka masuklah pengaruh Hindu Budha ke Indonesia.Masyarakat Indonesia yang paling awal menerima pengaruh dan menganut agama Hindu Budha ialah raja beserta keluarganya, para bangsawan, dan prajurit karena merupakan kasta yang terhormat. Selanjutnya rakyat jelata menganut agama Hindu Budha.
Agama Hindu yang berkembang di Indonesia berbeda dengan agama Hindu yang berkembang di India.
Agama dan kebudayaan hindu disesuaikan dengan kebudayaan dan kepercayaan asli Indonesia yang berintikan pemujaan roh leluhur (animism dan dinamisme). Dalam bidang sastrapun terjadi penyesuaian, misalnya huruf pallawa berubah menjadi huruf Kawi dan huruf jawa kuno.
Demikian pula dalam seni bangunan, bentuk candi di Indonesia berbeda dengan bentuk candi yang ada di India.
Agama Hindu tersebar luas di berbagai wilayah di Indonesia terutama di jawa, Bali dan Sumatera. Awal sejarah Hindu di Indonesia terungkap dengan ditemukannya prasasti peninggalan kerajaan KUTAI di Kalimantan Timur dan kerajaan TARUMANEGARA di Jawa Barat.
Kedua prasasti tersebut menyimpulkan bahwa sejak abad ke-4 dan abad ke-5 pengaruh agama dan kebudayaan Hindu telah masuk ke Indonesia.
Bersamaan dengan berkembangnya agama dan kebudayaan Hindu di Indonesia, hadirlah agama Budha ke Indonesia. Agama Budha masuk ke Indonesia dengan cara yang sama seperti masuknya agama Hindu yaitu melalui jalur perdagangan antara pedagang Indonesia dengan pedagang asing. Agama Budha masuk ke Indonesia dengan cara damai. Pada awalnya belum begitu banyak yang menganut agama Budha karena agama Hindu masuk terlebih dahulu ke Indionesia.
Namun sejak abad ke-7 Masehi, agama Budha berkembang pesat dan tersebar luas di wilayah Indonesia dengan pusat agama Budha ada di kerajaan Sriwijaya yang berada di Sumatera Selatan.
Semoga bermanfaat :)
(Lt)