cara melakukan jalan cepat pada lintasan lurus
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban nurmiftasin
Cara melakukan jalan cepat di lintasan lurus dilakukan dengan posisi badan tegap dan pandangan fokus ke depan. Posisi kedua tangan ditekuk 90 derajat dan diayunkan seirama dengan langkah kaki. Gerakan melangkah dilakukan dengan cara ketika kaki kanan melangkah ke depan, posisi kaki kiri tetap menapak di tanah. Ketika kaki kanan sudah menapak di tanah, segara langkahkan kaki kiri ke depan, begitu seterusnya.
Pembahasan
Jalan cepat merupakan salah satu cabang olahraga atletik. Jalan cepat adalah gerakan melangkahkan kaki ke depan dengan tanpa adanya putus kontak antara telapak kaki dengan tanah. Pada dasarnya, jalan cepat merupakan gerakan melangkah kedepan seperti biasa, namun terdapat beberapa teknik yang harus dikuasai untuk dapat melakukan gerakan jalan cepat dengan baik dan benar.
Jalan cepat biasa dilakukan di lintasan atletik atau dapat dilakukan di jalan raya. Dalam jalan cepat, terdapat beberapa teknik dasar yang harus dikuasai oleh setiap pemain agar dapat melakukan jalan cepat dengan baik dan benar. Teknik dasar dalam jalan cepat adalah.
- Teknik start
- Teknik posisi badan
- Teknik melangkah
- Teknik memasuki garis finish.
Pelajari lebih lanjut
1. Materi tentang kesalahan yang sering terjadi dalam jalan cepat https://brainly.co.id/tugas/6709242
2. Materi tentang manfaat jalan cepat https://brainly.co.id/tugas/2288533
3. Materi tentang peraturan perlombaan jalan cepat https://brainly.co.id/tugas/1292186
-----------------------------
Detil jawaban
Kelas: 8 SMP
Mapel: Penjaskes
Bab: Bab 3 - Permainan dan Olahraga Atletik
Kode: 8.22.3
#AyoBelajar